Apa yang Terjadi Jika Kamu Tidak Mengonsumsi Gula Selama 30 Hari

Gula memang terasa manis dan lezat. Tetapi sebenarnya sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh kita. Bahkan jutaan orang telah meninggal akibat terlalu banyak mengonsumsi gula. Penyakit yang disebabkan terlalu banyak mengonsumsi gula antara lain diabetes, obesitas, penyakit jantung, dan lain-lain.

Banyak makanan dan minuman cepat saji yang mengandung gula hingga melebihi batas pemakaian gula pada umumnya. Hal ini sangatlah berbahaya bagi kesehatan tubuh kamu. Alangkah baiknya sebelum membeli makanan atau minuman cepat saji, kamu bisa melihat Informasi Nilai Gizi terlebih dahulu untuk memastikannya.

Perubahan yang Akan Terjadi Ketika Tidak Mengonsumsi Gula Selama 30 Hari

Beberapa perubahan dapat terjadi ketika kamu berhenti mengonsumsi gula selama 30 hari. Ada dua perubahan yang akan kamu alami ketika berhenti mengonsumsi gula.

Perubahan Positif

Perubahan positif yang dapat kamu rasakan antara lain :

1. Berkurangnya Lemak

Salah satu perubahan positif yang dapat kamu rasakan adalah berkurangnya lemak tubuh. Hal ini terjadi karena tidak ada asupan gula pada tubuh hingga tubuhmu mengambil lemak untuk mengubahnya menjadi tenaga. Itulah alasannya mengapa orang yang jarang mengonsumsi gula rahang di wajah mereka terlihat lebih tirus.

2. Kesehatan Jantung

Beberapa penyakit jantung disebabkan oleh terlalu banyak menkonsumsi gula. Jika kamu sudah tidak mengonsumsi gula, jantungmu akan terlihat lebih sehat dan dapat mengurangi resiko terkena penyakit jantung.

3. Gula Darah Stabil

Berhenti menkonsumsi gula dalam waktu yang lama membuat gula darah kamu lebih stabil. Hal ini menandakan kamu melakukan hidup lebih sehat dari orang lain.

4. Energi Stabil

Mengonsumsi gula akan membuat energi kamu melonjak dan turun seketika. Dengan berhenti mengonsumsi gula, energi kamu akan lebih stabil tanpa mengalami kenaikan atau penurunan.

Perubahan Negatif

Selain perubahan positif, ada juga perubahan negatif yang dapat kamu alami antara lain :

1. Gangguan Pencernaan

Kamu mungkin merasakan gangguan pencernaan saat tidak mengonsumsi gula selama beberapa hari. Apalagi jika dalam diet kamu tidak mongkonsumsi serat.

2. Kelelahan

Gula adalah energi yang dapat membantu kita untuk menjalani aktivitas sehari-hari. Jika kamu pekerja berat, mengurangi gula secara drastis akan membuat energimu berkurang lalu menyebabkan kelelahan dan penurunan konsentrasi.

3. Gangguan Suasana Hati

Gula sangat mempengaruhi suasana hati karena gula dapat memengaruhi pelepasan neurotransmitter seperti serotonin. Mengurangi gule secara berlebihan akan mempengaruhi suasana hati kamu menjadi tidak terkontrol.

Itulah beberapa dampak positif dan negatif yang dapat kamu rasakan ketika kamu mencoba tidak menkonsumsi gula selama 30 hari.

Kesimpulan

Tidak mengonsumsi gula dalam waktu panjang mungkin memberi kamu beberapa perubahan positif. Tetapi perubahan negatif yang dialami juga bisa mengganggu aktivitas keseharianmu. Akan lebih baik jika kamu menghindara konsumsi gula yang ada dalam makanan atau minuman cepat saji dan menggantikannya dengan mengonsumsi gula yang ada di dalam buah atau sayuran.

Dengan adanya edukasi ini, semoga dapat memberi pengetahuan tentang perubahan yang terjadi ketika kamu berhenti mengonsumsi gula selama 30 hari. Jika menurut kamu artikel ini bermanfaat, bisa bantu share ke sosial media kamu melalui tombol share yang ada di bawah. Terimakasih telah berkunjung.

1 Komentar

  1. Sebentar lagi, minuman gula akan kena cukainya koq

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak